Autoluz – Tahu Mobilnya, Tapi Sudah Tahu Belum Arti Nama Dari Daihatsu Taft? Ini Jawabannya. Daihatsu TAFT di Tanah Air dikenal sebagai salah satu mobil dengan model jip.
Selain itu, Daihatsu Taft ini sempat menjadi salah satu jagoan di dunia jip di Indonesia. Jip yang berasal dari pabrikan daihatsu ini diproduksi pada periode tahun 1974 hungga 1984 yang silam. Dan Daihatsu TAFT pertama kali masuk ke Indonesia yaki pada tahun 1977.
Pada Daihatsu TAFT generasi pertama ini (F10) awalnya banyak dipakai instansi pemerintah Indonesia. Yakni mobil jip tersebut digunakan sebagai mobil atau kendaraan operasional dinas.
Namun, meski sering atau pernah melihat unitnya, sudah tahu belum arti dari nama TAFT yang diberikan oleh Daihatsu? Nah, buat yang belum tahu, berikut arti nama dari Daihatsu Taft.
Nama Taft sendiri sebenarnya adalah sebuah singkatan yang seharusnya ditulis TAFT. Pasalnya, TAFT ini adalah kepanjangan dari Tough Almighty Four-wheel Touring Vehicle.
Terjemahan bebasnya adalah, mobil turing 4×4 yang tangguh dan hebat. Jadi sekarang sudah tahu ya arti nama dari Daihatsu TAFT, yang ternyata artinya adalah mobil uring 4×4 yang tangguh dan hebat.